Bruno Matos Merapat Ke Persib Bandung, Wander Luiz Pamit?

15 Desember 2021, 09:59 WIB
Wander Luiz. (Persib.co.id/Gregorius Aditya Katuk) /

BERITA SUBANG - Rumor tentang hengkangnya Wander Luiz dari skuad Persib Bandung semakin ramai diperbincangkan. Bruno Matos digadang-gadang menjadi opsi penggantinya.

Setelah berhasil mendatangkan David da Silva ke publik Bandung, Manajemen Persib Bandung tengah mencari pemain anyar untuk menambah kekuatan skuadnya.

Yang terbaru, adalah berakhirnya kerja sama antara Wander Luiz dengan Persib Bandung.

Isu itu diperkuat dengan tampilan Instagram pribadi milik Wander Luiz yang tak lagi mencantumkan nama Persib dalam bionya.

Hal tersebut tentunya menambah kepastikan bahwa striker asing asal Brasil tersebut segera angkat koper dari Bandung.

Isu hengkangnya Wander Luiz muncul seiring performa kurang baik yang ditunjukan striker asing asal Brasil selama Kompetisi Liga 1 musim 2021/2022 berlangsung.

Manajemen tentunya harus segera mencari opsi pengganti Wander Luiz pada bursa transfer tengah musim ini.

Beberapa nam pemain digadang-gadang menjadi opsi pengganti Wander Luiz di skuad Maung Bandung.

Salah satu nama yang paling ramai diperbincangkan adalah Bruno Matos, dirinya menjadi salah satu nama yang dinilai cocok untuk mengantikan peran Wander Luiz di lini serang Persib Bandung.

Striker asing asal Brasil ini sebelumnya pernah berkarier di Indonesia. Namanya dikenal saat membela skuad Persija, Bersama Persija Bruno Matos berhasil menunjukan penampilan yang memukau.

Setelah itu, Bruno Matos hengkang dari Persija menuju Bhayangkara FC. Bersama Bhayangkara FC dirinya menjadi andalan di skuad The Guardians.

Setalah berkarier di Indonesia, Bruno Matos memutuskan untuk hijrah ke klub kasta tertinggi Liga Vietnam.

Bermain bersama Klub Viettel FC, Bruno Matos berhasil mencetak 7 gol dari 8 penampilannya bersama Viettel FC.

Dirinya dinilai cocok untuk menggantikan Wander Luiz dan menjadi tandem yang sepadan bagi David da Silva di lini serang Persib Bandung.

Namun hingga berita ini ditulis, belum ada keputusan resmi dari klub terkait hal tersebut.

Diluar hal itu, Bursa Transfer tengah musim Liga 1 musim ini akan menghadirkan berbagai macam kejutan yang menarik untuk disaksikan para pecinta sepak bola Indonesia.

***

Editor: Muhamad Al Azhari

Tags

Terkini

Terpopuler