Kemarin Ditunjuk Capres PDIP untuk Pilpres 2024, Ganjar Unggah Kebersamaan dengan Presiden Jokowi di Masjid

- 22 April 2023, 16:12 WIB
Ganjar mengunggah momen kebersamaan bersama Presiden Jokowi
Ganjar mengunggah momen kebersamaan bersama Presiden Jokowi /Dok. Instagram @ganjar_pranowo/

BERITA SUBANG - Usai dirinya ditunjuk sebagai calon Presiden oleh PDIP untuk maju di Pemilihan Presiden 2024, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo terlihat membagikan momen ketika ia mendampingi Presiden Joko Widodo di hari pertama Lebaran 2023.

Ganjar membagikan foto ketika dirinya berada di Masjid Sheikh Zayed Solo pada Sabtu, 22 April 2023 pagi hari.

Saat salat Ied, Ganjar dan Jokowi terlihat serasi dengan pakaian berwarna hitam dan putih.

Presidenmengenakan baju koko berwarna hitam dengan motif putih. Ia mengenakan peci.

Sementara Ganjar, sang Capres 2024 dari PDIP, terlihat rapih mengenakan kemeja berwarna putih dibalut jas berwarna hitam.

Momen kebersamaan tersebut dibagikan oleh politisi asal Karanganyar tersebut di akun Instagramnya @ganjar_pranowo.

"Allahu akbar Allahu akbar Allahu akbar. Laa ilaha illallahu Allahu akbar. Allahu akbar walillahil hamd,” tulisnya Ganjar di postingan akun Instagram @ganjar_pranowo.

“Alhamdulillah bisa melaksanakan Salat Ied di Masjid Raya Syekh Zayed bersama Presiden @Jokowi dan saudara-saudara masyarakat Kota Surakarta,” sambung dia.

Lewat unggahan tersebut, Ganjar Pranowo juga mengungkapkan beberapa harapannya terkait momen Lebaran 2023 kali ini.

“Semoga kita benar-benar meraih kemenangan jiwa, lahir dan batin,” katanya.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x