Polsek Sebangau Memberikan Bantuan Sosial Sebagai Bentuk Peduli Warga yang Terdampak Banjir

- 11 Oktober 2021, 14:53 WIB
Pemberian bantuan sosial atau bansos dilakukan oleh Polsek Sebangau terhadap warga yang terdampak banjir.
Pemberian bantuan sosial atau bansos dilakukan oleh Polsek Sebangau terhadap warga yang terdampak banjir. /Dok. humas.polri.go.id/

BERITA SUBANG - Ipda Anastasia Helena Rompas, S.H., selaku Kepala Polsek Sebangau, Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng, menunjukkan kepeduliannya kepada warga dengan memberikan bantuan sosial (bansos).

Bantuan sosial atau bansos diberikan kepada warga kurang mampu yang terkena dampak banjir serta pandemi Covid-19 di bilangan jalan Mahir Mahar Km. 20, Kelurahan Kameloh Baru, Kecamatan Sebangau, Palangka Raya.

Kegiatan ini dilakukan pada hari Minggu sore, 10 Oktober 2021, dan bansos yang berupa paket sembako ini diserahkan oleh Acep Sopandi selaku anggota Polsek Sebangau, dan juga Bripka Nasution yang merupakan anggota Bhabinkamtibmas yang sehari-hari bertugas di wilayah Kelurahan Kalampangan.

Bantuan yang diberikan kepada Bapak Sambung diterima oleh Sdr. Ferdy selaku keponakannya, karena saat penyerahn bansos tersebut yang bersangkutan sedang tidak ada di rumah karena setiap hari bekerja mencari sayur di hutan.

Bantuan ini juga diberikan dengan harapan dapat meringankan beban warga yang diberikan bansos terutama di masa pandemi Covid-19 yang sedang terjadi saat ini.

"Semoga bantuan yang kita berikan dapat sedikit meringankan beban hidup Bapak Sambung dan keluarga terutama dimasa pandemi seperti saat ini," ujarnya.

***

Editor: Muhamad Al Azhari

Sumber: Humas Polri


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x