KPK Geledah Ruang Kerja Menteri Edhy Prabowo

- 25 November 2020, 14:00 WIB
Menteri Kelautan dan Perikanan (Menteri KKP) Edhy Prabowo ditangkap KPK.
Menteri Kelautan dan Perikanan (Menteri KKP) Edhy Prabowo ditangkap KPK. /Humas KKP

BERITA SUBANG - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Rabu siang, mendatangi gedung Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) di Jalan Merdeka Timur Gambir, Jakarta Pusat.

Para penyidik KPK mendatangi kantor KKP dengan menggunakan tiga kendaraan roda empat dan langsung melakukan pengeledahan di ruang kerja Menteri Edhy Prabowo.

Sebelumnya, Ketua KPK Firli Bahuri mengatakan penangkapan Edhy terkait dugaan korupsi penetapan izin ekspor benih lobster.

"Yang bersangkutan diduga terlibat korupsi dalam penetapan izin ekspor benih lobster," kata  Firli.

Firli mengatakan Edhy ditangkap tim KPK di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang saat kembali dari Honolulu, Amerika Serikat.

Saat ini, KPK masih memeriksa Edhy bersama beberapa orang lain yang ikut ditangkap.

KPK mempunyai waktu 1X24 jam untuk menentukan status dari pihak-pihak yang telah ditangkap tersebut.***

 

Editor: Tommy MI Pardede


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x