Bisnis Daur Ulang PT Mahkota Inti Persada, Dari Sampah Dapat Cash Tiap Hari

- 29 Januari 2022, 16:53 WIB
Dirut PT Mahkota Inti Persada Irvan Tanamal ungkapkan bisnis pengolahan sampah bisa jadi uang.
Dirut PT Mahkota Inti Persada Irvan Tanamal ungkapkan bisnis pengolahan sampah bisa jadi uang. /PT Mahkota Inti Persada/

BERITA SUBANG - Memang unik bisnis daur ulang botol kemasan plastik, PT Mahkota Inti Persada mendaur ulang 1.200 ton botol plastik tiap bulannya untuk diolah menjadi preform yang siap dicetak menjadi botol plastik siap pakai sebanyak 100 juta botol.

Uniknya bisnis daur ulang sampah untuk membuat preform botol plastik, perusahaan harus memastikan tersedianya sampah botol plastik dalam volume dalam jumlah yang cukup untuk didaur ulang.

Irwan Tanamal, 52, Presiden Direktur PT Mahkota Inti Persada, berbagi kisah berbisnis daur ulang dari sampah.

"Dulunya, saya fikir untuk bahan preform, kalau pakai produk daur ulang (recycled) bisa lebih murah. Tapi ternyata tidak juga, sampah itu lebih mahal," kata Irwan.

Preform adalah bahan setengah jadi untuk botol plastik dan galon jenis polyethylene terephthalate (PET).

"Dulunya, kalau beli botol yang diisi air atau batu sama pemulung supaya berat timbanganya," kata direktur utama PT Mahkota Inti Persada.

Uang untuk pemulung

Memang unik bisnis daur ulang botol kemasan plastik, karena PT Mahkota Inti Persada harus memastikan tersedianya sampah botol plastik dalam volume dalam jumlah yang cukup untuk didaur ulang.

Mata rantai produksi PT Mahkota Inti Persada didukung oleh jaringan pemulung yang berjumlah hingga 20,000 orang. Mereka tersebar di Bali, Lombok, Bekasi, Tangerang Selatan dan Bandung.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah