Jokowi Hadiri Deklarasi Ganjar Pranowo, Cek Fakta

- 6 September 2021, 18:31 WIB
Cek Fakta, Jokowi deklarasi Ganjar Pranowo untuk 2024.
Cek Fakta, Jokowi deklarasi Ganjar Pranowo untuk 2024. /Antara/

BERITA SUBANG- Sebuah video yang diklaim Presiden Jokowi menghadiri deklarasi Ganjar Pranowo sebagai calon presiden beredar di media sosial.

Video yang sempat viral tersebut disebarkan salah satu akun Facebook pada 25 Agustus 2021.

Pada gambar di video tersebut memperlihatkan Presiden Jokowi dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berdiri berdampingan, dengan masing-masing menggunakan pakaian putih di atas panggung.

"Berita Terkini-Deklarasi Ganjar Pranowo Dihadiri Langsung Oleh Jokowi, Megawati Mendadak Bungkam!!" tulis akun Facebook tersebut.

Baca Juga: Viral Jokowi Dukung Ganjar dan Ahok Nyapres 2024, PDIP Panik, Cek Faktanya

Hingga 6 September 2021, video tersebut telah 50 kali ditonton dan mendapat beberapa respons dari warganet.

Benarkah dalam video itu Jokowi menghadiri deklarasi Ganjar Pranowo sebagai calon presiden?

Berdasarkan penelusuran Beritasubang.com video yang diklaim Presiden Jokowi menghadiri deklarasi Ganjar Pranowo sebagai calon presiden, tidak benar.

Penelusuran dilakukan dengan memasukkan kata kunci "jokowi hadiri deklarasi ganjar pranowo" di kolom pencarian Google Search.

Halaman:

Editor: Tommy MI Pardede


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x