Revitalisasi Alun Alun Subang Akan Dibangun Tugu Nanas Dan Tugu Sisingaan ; Begini Kata Kang Jimat.

- 16 Juni 2023, 16:58 WIB
Bupati Subang H.Ruhimat (Tengah pake laken) didampingi Kadis PUPR H.HeribSopanfi meninjau pembangunan Revitalisasi Alun Alun Subang.
Bupati Subang H.Ruhimat (Tengah pake laken) didampingi Kadis PUPR H.HeribSopanfi meninjau pembangunan Revitalisasi Alun Alun Subang. /

 

BERITA SUBANG  - Revitalisasi Alun Alun Kota Subang, akan dibangun Tugu Nanas Setinggi 7 Meter, dan Tugu Sisingaan yang merupakan sebagai ciri has daerah Kabupaten Subang dan juga merupakan kesenian asli Kabupaten Subang.

Selain itu, Dalam Revitalisasi Alun-alun Kota Subang tersebut, akan dibangun berbagai fasilitas seperti taman bunga, food court, skatepark, dan dilengkapi dengan area parkir yang luas.

Bupati Subang H. Ruhimat yang  akrab disapa Kang Jimat, meninjau pengerjaan revitalisasi Alun-akun Kota Subang. Jumat, 16 Juni 2023.

Di alun-alun Subang yang sekarang sudah berdiri Tugu Benteng Pancasila, kedepannya akan dikelilingi  Amphiteater yang berfungsi sebagai area pertunjukan kesenian.

Kang Jimat pada kesempatan tersebut meminta pelaksana revitalisasi Alun-alun dapat terbangun dengan baik sesuai dengan spesifikasi yang tepat, sehingga manfaatnya dapat dirasakan dengan maksimal.

“Pekerjaan nya harus Sesuai dengan spesifikasi, jangan sampai bahan yang digunakan tidak sesuai,” ujar Kang Jimat.

Sebelumnya, Kepala Badan Perencanaan, Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (DP4D) Subang, Hari Rubiyanto kepada wartawan menjelaskan beberapa poin penting terkait kegiatan revitalisasi Alun-alun Subang yang untuk kali kedua, pasca di era Bupati Subang, Hj. Imas Aryumningsih.

Pertama kegiatan revitalisasi Alun-alun Subang menggunakan dana dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat. “Kedua, ini yang paling penting bahwa revitalisasi tidak mengubah design Tugu Benteng Pancasila, namun lebih dirapihkan, kelestarian tetap dijaga,” ucap Hari

Halaman:

Editor: Tommy MI Pardede


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x