Polres Subang, Sosialisasikan Pemberlakuan Tilang Manual, Kepada Pramuka se-Kecamatan Subang.

- 27 Mei 2023, 19:17 WIB
Kapolsek Subang Kompol Yayah Rokayah, laksanakan sosialisasi ke Pramuka Siswa SMP Muhamadiyah Subang
Kapolsek Subang Kompol Yayah Rokayah, laksanakan sosialisasi ke Pramuka Siswa SMP Muhamadiyah Subang /

BERITA SUBANG - Polres Subang Polda Jabar melakukan Kegiatan Sosialisasi, Keamanan,Keselamatan,Ketertiban Kelancaran,Lalu Lintas (Kamseltibcarlantas) dan himbauan pemberlakuan tilang manual ditempat dan pesan Harkamtibmas kepada Pramuka Se-Kecamatan Subang.

Kegiatan Kamseltibcarlantas itu langsung dipimpin Kapolsek Subang Kompol Yayah Rokayah dan Unit Lantas Polres Subang, bertempat di SMP Muhamadiyah Subang, Sabtu 27 Mei 2023.

Sosialisasi itupun langsung disampaikan ke Pembina Pramuka Karang Pamitran kepada Pembina pramuka Karang Pamitran Tingkat Kwartir Ranting Subang Scout -Today- Leader -Tomorrow se kecamatan Subang.

Kegiatan itupun selain Kapolsek Kompol Yayah Rokayah, juga ikut terlibat Panit Lantas Polsek Subang,Panit Patroli Polsek Subang dan Babin Kamtibmas Kelurahan Cigadung Kecamatan Subang Kabupaten Subang.

Sosialisasi terkait Kamsetiblantas yang dilaksanakan di SMP Muhammadiyah itupun diikuti sebagai peserta Para Guru dan Pembina Pramuka se-Kecamatan Subang.Karang Pamitran Tingkat Kwartir Ranting Subang Scout- Today- Leader- Tomorrow.

Kapolsek Subang Polres Subang Kompol Yayah menyampaikan akan memberlakukan kembali Tilang Manual ditempat,pada tanggal 01 Juni 2023, dengan 12 sasaran prioritas pelanggaran lalu lintas.

12 sasaran pelanggaran yaitu, Berkendaraan dibawah umur, berboncengan lebih dari 1 orang, Menggunakan ponsel saat berkendaraan, menerobos lampu merah, Tidak menggunakan helm SNI,

Selanjutnya,Melawan Arus, Berkendaraan dibawah pengaruh Alkohol, Melampaui batas kecepatan,Kelengkapan kendaraan tidak sesuai yang berlaku, ranmor tidak sesuai dengan spektek.Overload dan overdimensi,ranmor tanpa NRKB atan NRKB palsu.

"Selain itu juga pesan- pesan kamtibmas disampaikan , antisipasi C3 di wilayah Subang,"ujar Kompol Yayah.***

Editor: Tommy MI Pardede


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x