Mewakili Asia, Youn Yuh-jung Menjadi Peraih Oscar Pertama Dari Korsel

- 26 April 2021, 23:37 WIB
Yun jung Youn, Aktor Pertama Asal Korea Perai Piala Oscar/ foto : Facebook @gwaenchanaoppaph
Yun jung Youn, Aktor Pertama Asal Korea Perai Piala Oscar/ foto : Facebook @gwaenchanaoppaph /

BERITA SUBANG - Aktris senior Youn Yuh-jung mewakili Asia dalam meraih piala Oscar pertama dari Korea Selatan. Usianya yang tergolong tak muda lagi, tak membuatnya putus asa berkiprah di dunia seni peran.

Dia menghabiskan beberapa dekade memerankan banyak karakter, salah satunya karakter non konformis.

Dia juga pernah berperan sebagai pewaris yang kejam hingga pelacur tua, menantang norma sosial baik dalam karier maupun kehidupan.

Namun dalam film Minari, drama keluarga tentang imigran Korea di Amerika Serikat, karakter Youn relatif lebih konvensional.

Ia mendapatkan piala Oscar dalam nominasi pemeran pendukung terbaik sebagai seorang nenek yang ceria.

Karakter Youn di Minari, yang cukup berbeda dari karakter yang pernah ia perankan, mendapatkan banyak perhatian.

Sutradara film Parasite, Bong Joon-ho mengatakan peran itu adalah karakter terindah yang pernah dimainkan Youn.

"Penghargaan tersebut tidak hanya menghormati penampilan Youn di 'inari, tetapi puncak dari karir yang terkenal bekerja dengan banyak sutradara terkemuka di Korea. Kemenangan itu harus menjadi bukti karir yang mengasah keahliannya,"kata Brian Hu, profesor film di San Diego State University, dikutip dari AFP.

Film Minari, yang ditulis dan disutradarai oleh keturunan Korea-Amerika Lee Issac Chung.

Halaman:

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x