Dianggap Tidak Lagi Memiliki Alur Cerita yang Jelas, Tagar RIP Ikatan Cinta Jadi Trending Topic di Twitter

- 9 Januari 2022, 18:37 WIB
Tagar RIP Ikatan Cinta menjadi trending topic di Twitter disertai hujatan para warganet.
Tagar RIP Ikatan Cinta menjadi trending topic di Twitter disertai hujatan para warganet. /Dok. Tangkapan layar Twitter.com/

BERITA SUBANG - Platform media sosial Twitter pada hari Minggu, 9 Januari 2022, sedang diramaikan dengan tagar RIP Ikatan Cinta disertai dengan hujatan para warganet yang menganggap salah satu sinetron terkenal di Indonesia ini sudah tidak lagi sebagus yang dulu.

Salah satu sebab dari kekecewaan dari para warganet adalah pembunuhan dari karakter Andin yang diperankan oleh Amanda Manopo yang dianggap berubah drastis dari episode-episode terdahulu sinetron Ikatan Cinta.

Terdapat salah satu adegan dalam episode terbaru Ikatan Cinta yang terlihat janggal di mana Andin bertemu dengan seorang lelaki yang disebutkan adalah anggota keluarga yang telah terpisah selama 29 tahun dan mengobrol di kamar dengan keadaan pintu tertututup, yang membuat penonton merasa aneh.

Selain itu, seorang warganet juga mencuitkan bahwa menurutnya memiliki penonton yang kritis dan loyal tidak menjamin suatu karya dapat mempertahankan kualitasnya, bahkan para penulis Ikatan Cinta juga dianggap tidak menghiraukan pendapat-pendapat baik yang diberian oleh penonton.

"pdhl penurunan rating yg anjlok tuh the real bukti kl ceritanya udh ga menarik lagi. bukannya bebenah tp malah makin jadi. hadeh. udh properti seadanya bgt ditambah plot yang ancyuuurr," tulis akun @aw_orelie

"Petisi udah,kritik di live tweet juga udah. I think i put too much my energy on the thing that not even going well but i’ve been blessed to be a part of wonderful paguyuban," tulis warganet lain dengan akun @utieai.

Beberapa warganet ada yang melancarkan kritikan langsung kepada Donna Rosamayna selaku screenwriter atau penulis sinetron Ikatan Cinta dan bahkan ada juga mengimbau kepada masyarakat untuk melancarkan gerakan matikan TV.

***

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x