Profil dan Biodata Ari Lasso, Penyanyi Solo Bersuara Merdu

- 12 September 2021, 21:39 WIB
Ada Ari Lasso 'N Friend, Jejak Petualang, Lapor Pak! Hari Ini di Trans7 Jadwal Acara Minggu 1 Agustus 2021
Ada Ari Lasso 'N Friend, Jejak Petualang, Lapor Pak! Hari Ini di Trans7 Jadwal Acara Minggu 1 Agustus 2021 /Instagram @ari_lasso

BERITA SUBANG - Ari Lasso memulai karir bermusik pertama dengan membentuk Outsider Band saat bersekolah di SMA Negeri 2 Surabaya bersama Wawan Juniarso (drummer Dewa) Piyu (gitaris Padi).

Tidak berlangsung lama, Ari Lasso kemudian ia bergabung dengan Lost Angels Band, yang kelak menjadi Boomerang.

Ari Lasso kemudian bergabung dengan Down Beat, yang kemudian berganti nama menjadi Dewa, dan berubah lagi menjadi Dewa 19.

Baca Juga: Mujizat Itu Nyata, Lirik Lagu Rohani Dibawakan Ari Lasso

Ari Lasso yang saat itu menjadi vokalis Band bersama Ahmad Dani,Andra dan Erwin berhasil melambung nama Dewa 19.Hampir setiap album yang dikeluarkan terjual ratusan ribu kopi.

Di tengah kesibukannya menjadi personel Dewa, Ari berhasil menyelesaikan studinya di Fakultas Ekonomi Universitas Airlangga (Unair) Surabaya.

Pasca keluar dari Dewa 19, sejak dirilisnya album Pandawa Lima tahun 1997, hubungan Ari Lasso dengan personal Dewa 19 mulai memburuk. Ini Karena Ari Lasso mulai mengonsumsi narkoba.

Pada saat penggarapan album Bintang Lima, ia mengundurkan diri sebagai Vokalis Dewa,dan posisinya sebagai vokalis digantikan oleh Once.

Saat itu, Ari Lasso sebenarnya sudah take vocal untuk lagu Roman Picisan dan Lagu Cinta dalam album Bintang Lima.

Halaman:

Editor: Tommy MI Pardede


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x