Misteri Paus Beluga Putih, Benarkah Mata-Mata Rusia?

- 31 Maret 2022, 23:41 WIB
Paus Beluga ditemukan di Norwegia
Paus Beluga ditemukan di Norwegia /Tim Berita Subang 05/Berita Subang

BERITA SUBANG - Belum lama ini pengusaha asal Rusia, Roman Abramovich, dikabarkan diracun saat menjadi delegasi pembicaraan damai Rusia-Ukraina. Diduga mata-mata Rusia yang mendalangi serangan racun kimia itu. Namun, baik dari pihak Abramovich, maupun dari pihak Rusia dan Ukraina, belum ada tanggapan resmi atas peristiwa itu.

Rusia memang dikenal dengan mata-matanya yang lihai, tangguh dan cerdas. Salah satu misteri mata-mata yang hingga saat ini belum terjawab adalah paus beluga putih yang ditemukan di perairan Norwegia April 2019 silam. Paus ini diduga mata-mata Rusia.

Ketika itu, nelayan Norwegia yang sedang melaut menyadari ada paus beluga putih yang berenang dekat kapalnya seolah-olah sedang mengintai.

Baca Juga: Jadi Negosiator Rusia-Ukriana, Bos Chelsea Roman Abramovich Dikabarkan Diracun

Saat didekati, paus beluga itu mengenakan semacam rantai dengan benda di atasnya. Nelayan bernama Joar Hesten yang menemukan paus itu mengatakan, paus beluga putih itu tampak jinak dan secara aktif menarik tali kapal mereka.

Sedangkan benda yang dipasang di leher paus, diduga merupakan senjata atau kamera pengawas dengan tulisan yang terlihat di rantai itu yakni "Perangkat Milik St Petersburg".

Mengutip laman Cracked, peralatan yang terpasang di leher paus beluga itu mirip seperti kamera GoPro. Menurut Pakar Biologi Kelautan Profesor Audun Rikardsen, peralatan yang terpasang dengan erat di kepala paus, berada di depan sirip dada dan mempunyai perekam.

Baca Juga: Bruce Willis Mundur dari Dunia Akting

Menurut Rikardsen, rekannya menyebut angkatan laut menangkap paus beluga dalam beberapa tahun terakhir dan melatih mereka. "Pasti ada kaitannya dengan temuan ini," papar Rikardsen.

Halaman:

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x