Awali Aktivitas Usai Lebaran Idul Fitri 2022, Bupati Subang Ingatkan Jajarannya Tingkatkan Layanan Publik

- 9 Mei 2022, 12:42 WIB
Bupati Subang H. Ruhimat (di podium) awali aktivitas Pemkab Subang usai cuti bersama Idul Fitri 2022, ingatkan jajarannya tingkatkan inovasi layanan publik. (Senin, 9 Mei 2022)
Bupati Subang H. Ruhimat (di podium) awali aktivitas Pemkab Subang usai cuti bersama Idul Fitri 2022, ingatkan jajarannya tingkatkan inovasi layanan publik. (Senin, 9 Mei 2022) /Prokompim Setda Subang/

BERITA SUBANG - Mengawali aktivitas usai cuti bersama Lebaran Hari Raya Idul Fitri 2022, Bupati Subang H. Ruhimat mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) lingkup Kabupaten Subang meningkatkan pelayanan publik.

Hal tersebut disampaikan Bupati Subang, H. Ruhimat saat melaksanakan Apel senin pagi sekaligus Halal Bihalal, di halaman Sekretariat Daerah Pemerintah Kabupaten Subang (Setda Subang), Senin, 9 Mei 2022.

Kegiatan Bupati Subang yang didampingi Wakil Bupati Subang, Agus Masykur Rosyadi tersebut diikuti para Staf Ahli, Asisten Daerah (Asda), Kepala OPD beserta jajaran, camat beserta jajaran, lurah, kepala puskesmas dan seluruh ASN lingkup Setda Subang, mengawali kembali aktivitas layanan publik di Kabupaten Subang. 

Baca Juga: Kronologi Penangkapan Polwan Cantik dan Pendeta yang Diduga Berselingkuh

Masih dalam suasana Hari Idul Fitri 2022, Kang Jimat (sapaan Bupati Subang) menyampaikan, atas nama pemerintah dan pribadi, menghaturkan permohonan maaf atas kesalahan yang dilakukan baik sengaja maupun tidak.

"Taqobbalallahu minna wa minkum shiyamana wa shiyamakum, minal aidzin wal Faidzin. Semoga ibadah puasa kita selama bulan suci ramadhan diterima Allah SWT," ucap Bupati Subang.

Kang Jimat menjelaskan, aktivitaws halal bihalal merupakan momentum untuk saling memaafkan kesalahan serta sarana silaturahmi dikarenakan dua tahun terakhir tidak bisa melaksanakan banyak jenis kegiatan akibat pandemi Covid-19.

Baca Juga: Diduga Asyik Bermesraan dengan Pendeta di Ruang Pastori, Polwan Cantik Digerebek Suami

Kang Jimat mengingatkan agar kegiatan tersebut mampu meningkatkan kebersamaan, sinergitas dan kekompakan dalam hal inovasi antar perangkat daerah demi kemajuan Kabupaten Subang, khususnya dalam hal layanan publik kepada masyarakat.

Halaman:

Editor: Tommy MI Pardede


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x