Update Covid 19 Kabupaten Subang, 1 Hari Jelang Idul Adha 2021, Kasus Positif Tercatat 8.725 Kasus

- 20 Juli 2021, 13:54 WIB
Berikut update Covid-19 untuk Kabupaten Subang dari Kepala Dinas Kabupaten Subang Dr. Maxi
Berikut update Covid-19 untuk Kabupaten Subang dari Kepala Dinas Kabupaten Subang Dr. Maxi /Andi Permana/ Aksara Jabar/

BERITA SUBANG - Berikut update Covid-19 untuk Kabupaten Subang, dimana informasi dari Kepala Dinas Kabupaten Subang menyebutkan hingga sehari menjelang Hari Raya Idul Adha 2021 tercatat ada sebanyak 8.725 kasus.

Mengutip pernyataan Kadinkes Kabupaten Subang dr. Maxi kepada RRI di Subang, dari angka positif di atas, sebanyak 7.325 orang dinyatakan sembuh.

"Sampai menjelang Idul Adha total kasus positif covid-19 di Subang, sejak Maret 2020 lalu, kita mencatat ada 8.725 warga Subang yang terpapar Covid. Sedangkan yang sembuh, selama kurun waktu yang sama mencapai 7.325 orang," ujar dr. Maxi kepada RRI di Subang, Senin 19 Juli 2021.

Kadinkes Dr. Maxi memaparkan, dari total 8.725 orang terpapar, 971 diantaranya masih berstatus positif aktif, 335 orang sedang dirawat di RSUD Ciereng Subang, dan 636 melakukan isolasi mandiri.

"Pada pekan lalu, yang isoman masih tercatat diangka 800 lebih, sekarang menurun 200 orang," ungkapnya.

Dr. Maxi menambahkan, jumlah yang meninggal selama kurun waktu 16 bulan di masa pandemi Covid-19 adalah sebanyak mencapai 429 orang.

"Yang meninggal selama covid-19 ditemukan di Subang hingga sekarang ini, berjumlah 429 orang," terang Dr. Maxi.

Ia mengingatkan kasus positif Covid-19 ini dapat terus bertambah, jika semua orang lalai terhadap protokol kesehatan, dan banyak warga Subang belum divaksin.

"Saya yakin jika masyarakat patuh terhadap prokes, dan tidak semuanya di vaksin, penyebaran covid-19 bisa kita putus mata rantainya," tutupnya.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x