Tundukkan Molde 3-0, Arsenal bertengger di Puncak Grup B Liga Eropa

- 27 November 2020, 07:48 WIB
Penyerang sayap Arsenal Nicolas Pepe (tengah) melepaskan tembakan ke gawang Molde dalam lanjutan Grup B Liga Europa di Stadion Aker, Molde, Norwegia, Kamis (26/11/2020) waktu setempat.
Penyerang sayap Arsenal Nicolas Pepe (tengah) melepaskan tembakan ke gawang Molde dalam lanjutan Grup B Liga Europa di Stadion Aker, Molde, Norwegia, Kamis (26/11/2020) waktu setempat. /Marius Simensen/ANTARA/REUTERS

BERITA SUBANG - Arsenal mencetak satu tiket lolos ke babak gugur Liga Eropa setelah menundukkan tuan rumah Molde 3-0 dalam laga keempat Grup B di Stadion Aker, Norwegia, Kamis 26 November 2020 waktu setempat atau Jumat pagi.

Kemenangan itu membuat Arsenal bertengger di puncak Grup B dengan koleksi 12 poin penuh dan setidaknya bakal berada di dua teratas klasemen akhir nantinya, meski masih menyisakan dua laga untuk dijalani, demikian catatan laman resmi UEFA. Sementara itu, Molde masih berada di posisi kedua klasemen dengan koleksi enam poin.

Arsenal selanjutnya menjamu Rapid di Emirates, Kamis (3/12), sedangkan kandang Molde kedatangan Dundalk.

Nicolas Pepe yang menjadi sorotan karena mendapat kartu merah dengan menanduk wajah bek Leeds United Elzgjan Alioski pada akhir pekan lalu, membayar lunas kesalahannya di pertandingan kali ini.

Baca Juga: Sepekan Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Bertambah di atas 4.000 per Hari

Setelah tembakannya membentur mistar gawang pada menit ke-48, dua menit kemudian Pepe betul-betul membuka keunggulan bagi Arsenal yang tampil dominan sejak awal laga.

Pepe mengendalikan umpan silang kiriman Joe Willock dengan satu sentuhan sebelum melepaskan tembakan melengkung yang bersarang ke pojok kiri atas gawang tak terbendung jangkauan kiper Andreas Linde.

Pada menit ke-53 Edward Nketiah menyambar bola muntah hasil tembakan Ainsley Maitland-Niles, tetapi gol itu dianulir karena ia terjebak offside.

Lantas dua menit berselang keunggulan Arsenal berganda saat Reiss Nelson menyelesaikan umpan tarik matang kiriman Willock di muka gawang tuan rumah.

Halaman:

Editor: Tommy MI Pardede


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x