Tak Bernyali Terhadap Kekuasaan, Andi Sinulingga Nilai Ahok Gubernur Jakarta Terburuk

- 10 Mei 2022, 14:38 WIB
Kader Golkar Andi Sinulingga diamuk warganet di sosial media lantaran menyebut Ahok sebagai gubernur DKI Jakarta terburuk.
Kader Golkar Andi Sinulingga diamuk warganet di sosial media lantaran menyebut Ahok sebagai gubernur DKI Jakarta terburuk. /

BERITA SUBANG - Politisi Partai Golkar Andi Sinulingga yang merupakan pendukung militan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, secara terang - terangan menyebut Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sebagai Gubernur DKI terburuk dalam sejarah

Menurut Andi Sinulingga, Ahok adalah satu-satunya Gubernur DKI Jakarta dengan kinerja paling buruk sepanjang sejarah.

Andi SinulinggaBahkan mengingatkan, kinerja buruk Ahok perlu dicatat untuk diingat generasi mendatang.

Baca Juga: Puji Anies Baswedan Pemimpin Amanah, Andi Sinulingga Sebut Gilbert Lumoindong Pendeta ‘Sejuk’

Kepemimpinan Ahok di Jakarta itu bagi saya adalah sejarah buruk negeri ini yang perlu terus dicatat, didokumentasikan untuk disampaikan terus menerus ke anak cucu,” kata Andi di akun twitternya Senin 9 Mei 2022.

Menurut Andi Sinulingga, selama menjabat menjadi orang nomor satu di Jakarta, Ahok bahkan sama sekali tak bernyali melawan Pemerintah Pusat di bawah kekuasaan Presiden Joko Widodo (Jokowi). 

Baca Juga: Sebut Anies Baswedan Berkah Bagi Jakarta, Pendeta Gilbert Lumoindong Diprotes Umat

Padahal kepada rakyat biasa dan pegawai - pegawai kecil di lingkungan Pemprov DKI Ahok galaknya minta ampun.

“Ahok tak punya record melawan arus kekuasaan, ada yang tahu kapan Ahok pernah garang begitu pada penguasa negara?,”  tulis Andi Sinulingga.

Halaman:

Editor: Tommy MI Pardede


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x