Kampanyekan Gerakan Bersepeda, Rumah Sepeda Indonesia Hadir di Kota Bandung

- 30 November 2020, 09:35 WIB
Suasana peresmian Rumah Sepeda Indonesia (RSI) di Jalan Sumbawa, Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (29/11/2020).
Suasana peresmian Rumah Sepeda Indonesia (RSI) di Jalan Sumbawa, Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (29/11/2020). /Bagus Ahmad Rizaldi/Antara Foto

BERITA SUBANG -Bersepeda kini bukan sekadar hobi atau olahraga melainkan sudah menjadi gaya hidup masyarakat Indonesia.

Berbagai jenis komunitas sepeda muncul di Indonesia terutama sejak terjadinya pandemi. Komunitas sepeda mungkin menjadi salah satu komunitas hobby yang paling banyak berdiri di Indonesia termasuk di Kota Bandung.

Untuk mengakomodasi hal tersebut, Rumah Sepeda Indonesia (RSI), tempat singgah dan wadah kegiatan para pengguna sepeda, kini hadir di Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat.

Dalam acara peresmian RSI di Kota Bandung, Minggu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandung Ricky Gustiadi mengemukakan peran komunitas pengguna sepeda dalam upaya menggerakkan masyarakat berolahraga sekaligus berpartisipasi dalam upaya pelestarian lingkungan.

"Kita berharap ide Bike To Work atau bersepeda ke tempat kerja akan mengurangi kendaraan bermotor, mengurangi karbon monoksida, kemudian juga akan mengurangi titik kemacetan di Kota Bandung," kata Ricky di RSI Kota Bandung di Jalan Sumbawa Minggu 29 November 2020.

ilustrasi bersepeda
ilustrasi bersepeda polygonbikes.com

Untuk  mendukung kegiatan bersepeda, Dinas Perhubungan menyiapkan jalur sepeda sepanjang 15 kilometer pada tahun 2021.

"Tujuh titik sepanjang 15 kilometer dengan anggaran Rp 2,2 miliar di tahun anggaran 2021. Insya Allah ini akan menambah jalur sepeda, sehingga memberikan kemudahan bagi penggemar sepeda," kata Ricky.

Dinas Perhubungan, juga akan mengampanyekan gerakan bersepeda ke sekolah guna mengurangi penggunaan kendaraan bermotor yang gas buangnya mencemari udara.

Halaman:

Editor: Tommy MI Pardede


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x